Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Tempat Wisata Lampung Sesuai Dengan MBTI-mu! Ada Yang Menjadi Pilihanmu?

 

 

Sumber: google.com/travelkompas


Tempat wisata selain menyimpan keindahan dan juga keberagaman. Selain menyimpan sisi menakjubkan yang tidak bisa kita ungkapkan. Tempat wisata yang dituju biasanya berkaitan dengan kegemaran, tempat yang disukai bahkan yang tak boleh terlupa bahkan, tempat wisata menyimpan keseruan tersendiri untuk setiap orang sesuai dengan hobi dan minatnya dalam wisatawan.

Tempat wisata yang beranekaragam, mulai dari wisata alam, antik hingga kuno semuanya menyimpan sisi yang paling melekat dan berkaitan untuk diri sendiri, mood dan impian saat memilihnya, itu semua tidak terlepas dari pilihan wisata yang kita ingin dikunjungi dan pilih sebagai planning liburan bermakna. Salah satunya informasi berikut akan memberitahu 5 tempat wisata Lampung sesuai dengan MBTI-mu yang wajib kamu ketahui.

MBTI adalah test kepribadian yang berkaitan dengan perilaku introvert dan ekstrovert. Hal ini bisa digambarkan melalui tempat wisata yang berkaitan dengan kepribadianmu. Ada apa saja ya? Yuk simak informasinya bersama!

1.       Pulau Kelagian (INFJ)

INFJ sebagai seseorang kepribadian introvert yang senang mengeksplor dan menghabiskan waktunya sendiri. Seorang INFJ juga lebih suka pada sesuatu yang direncanakan dan diatur dalam hal apapun. Untuk itu, Pulau Kelagian adalah tempat wisata yang tepat untuk seorang INFJ, karena di Pulau Kelagian menyimpan panorama pantai dan pasir putihnya yang cantik dan asri. Pulau kelagian adalah sebuah pulau kecil yang tak berpenghuni di lampung, sunyi dan sejuk membuat tempat ini sangat cocok untuk INFJ yang menyukai kesendirian dan mencari liburan yang aman, sejuk dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan yang melelahkan.

2.       Pulau Anak Krakatau ( ESTJ)

Anak karaktau menjadi maskot keindahan alam gunung ditengah laut dan menjadi area penting perbatasan Pulau jawa dan Sumatra serta berdekatan langsung dengan Lampung. Pulau Krakatau banyak dikunjungi wisatawan untuk melihat secara dekat bagaimana bentuk Gunung karakatau dan keindahan alamnya yang cantik saat memasuki matahari terbit dan terbenam. Untuk ESTJ, Pulau anak Krakatau adalah destinasi yang cocok untuk kamu berlibur. Karena si ENFJ adalah tipe petualang, kepemimpinannya dan sang pengaruh yang percaya diri dalam tindakaanya. ESTJ juga adalah tipe yang suka bersosialisasi dan suka mencari fakta konkret dalam hal apapun, untuk itu, ESTJ suka mempelajari hal-hal yang berguna untuk kehidupannya dan Pulau Anak Krakatau menyimpan keindahan sekaligus fakta yang bisa kamu temui dan eksplorasi lebih banyak.

 Bendungan Margotirto, Gisting (INTP)

Bendungan ini adalah wisata bangunan sisa pemeritahan kolonial belanda sekitar tahun 1930-an. Tempat ini merupakan bendungan kolom panjang yang asri dan jernih  airnya, karena terdapat tanaman dibawahnya yang hijau, membuat tempat wisata ini menjadi popular. Tempat wisata ini sangat cocok untuk si INTP yang sangat menghargai kebenaran, pengetahuan dan kompetensi. Dan si INTP yang lebih suka memusatkan perhatian pada pikirannya. Bendungan Margotiro dapat menjadi referensi inspirasi yang menakjubkan buat si INTP yang logis dan pemikir cermat dalam hal apapun.

4.       Danau Suoh Lampung (ESFJ)

Untuk ESFJ yang romantis dan menyukai berbagai pengalaman yang menyenangkan, baik untuk dikenang. Danau Suoh dapat menjadi destinasi yang tepat untuk kamu si ESFJ. Wisata ini terkenal dengan wisata geothermalnya yang menjadi langganan penikmat alam sekaligus tempat hunting foto. Untuk si ESFJ yang pandai bergaul yaNg sangat selaras dengan lingkungan, destinasi ini sangat cocok untuk kamu ESTJ yang romantIS dan baik hati pada siapapun.

5.       Mata Air Way Sumpuk, Tanggamus (ISTJ)

Tempat wisata ini menjadi popular sebagai salah satu spot foto underwater yang murah meriah dan menjadi tempat hunting foto terkenal untuk berfoto. Sebagai seorang ISTJ yang merasa berenergi saat sendiri, menyukai kondisi tenang dan intim dan sangat menyukai interaksi dengan sedikit orang namun berkualitas, tempat wisata ini sangat cocok untuk kamu ISTJ yang realistis dalam memandang dunia dan sekitar.

6.       Goa Pantai Minang Rua, Bakauheni (ESTP)

ESTP adalah tipe tegas, sosok outgoing, energik, pandai berteman dan pembujuk handal. Sebagai sosok yang mudah diterima oleh lingkungan sekitar, Goa Pantai Minang Rua sangat cocok untuk ESTP karena disini kamu bisa menikmati pemandangan pantai sekaligus gua yang menambah destinasi cantik dan ekstotis dengan pemandangan alam yang tak kalah cantik. Tempat ini wajib kamu eksplor si ESTP yang menyukai tantangan dan juga keindahan alam.

Nah, itu tadi 6 tempat wisata Lampung sesuai dengan MBTI-mu. Ada yang menjadi list dan favoritmu sesuai dengan MBTI-mu?

 

Sumber:

google.com/idnnews

Post a Comment for "6 Tempat Wisata Lampung Sesuai Dengan MBTI-mu! Ada Yang Menjadi Pilihanmu?"